Belajar Menggambar di DKV Udinus Sangat Mengasyikkkan…

Maret 25, 2017 0 Comments A+ a-

Mulai dari Awal setelah lulus Sekolah Menengah Kejuruan

Dimulai dari awal Aku sebelum masuk Udinus, Aku bingung mau kuliah dimana, matematika, hafalan sejarah, rumus kimia enggak bisa, menggambar pun juga enggak bisa, jika aku tidak menentukan mau kuliah dimana maka aku akan dimasukkan kerja oleh orang tuaku menjadi pembantu di salah satu waroeng yang laris di dekat rumahku, aku enggak mau cita-citaku hanya menjadi seorang pelayan waroeng. 

Maka, aku putuskan untuk menerobos kurung kandang itu, dan aku mulai mengepakkan sayapku, aku juga sudah putuskan untuk kuliah di udinus jurusan DKV (Desain Komunikasi Visual) meski aku gak bisa matematika dan menggambar.  Mulailah Aku mencari cari di Blog yang betebaran di Internet bahwa UDINUS adalah kampus berbasis teknologi dan kewirausahaan juga Kampus Unggulan anak-anak SMK Se-Kota Semarang.

Yap perkenalkan dulu, Aku Ade Rizky orang yang lucu dan suka menebar senyum kepada semua orang, karena yang aku ingat adalah senyum itu adalah ibadah, meski Aku sering dianggap aneh oleh kebanyakan teman-temanku, namun semuanya baik denganku.

Aku mulai kuliah di Udinus yaitu pertama dari ospek, matrikulasi, dan kuliah semester 1 hingga saat ini aku sangat menikmati kuliah ku ini. Meski bertemu dengan yang namanya menggambar, aku akan cerita lebih banyak soal menggambar.

Pengalaman Menggambar yang payah

Pengalamanku tentang menggambar begitu buruk, dari kecil aku tidak suka menggambar hingga masuk di Udinus pun dan sudah dilatih oleh beberapa dosen yang mengajariku di kelas menggambar dari sketsa, still life, hingga menggambar model pun Aku belum begitu tertarik dengan yang namanya menggambar, pasti jadinya jelek dan amburadul. Tapi banyak diantara teman-temanku yang sudah bisa menggambar, dan bisa meng-ilustrasikannya, aku sebenarnya sangat iri kepada mereka.

Bertemu dengan Orang spesial yang pandai menggambar

Namun, disuatu ketika di semester 3 ini Aku bertemu dengan Dosen yang sedikit berbeda dari dosen biasanya, ya karena Dia adalah dosen dari luar negeri yang sudah lihai dalam menggambar, sepertinya dia memiliki keahlian yang luar biasa dalam menggambar, tehnik dan karyanya tidak diragukan lagi karena hasil gambarnya yang wah dan tehnik mengajarnya dalam menggambar pun super sabar dari dosen menggambar yang ada di Udinus…
Belajar Menggambar di DKV Udinus Sangat Mengasyikkkan…
Bu Ezter tari

Yap sebut saja Dia Bu Ezter, sejak awal Aku menjadi point of interest beliau, mungkin Aku ada bakat terpendam yang bu Ezter tau dari dalam diriku, namun belum terasah dengan baik, setiap kali dengan pelajaran menggambar Aku sering di kritik oleh Bu Ezter. Kurang proporsional, kurang pas, kurang ini, dan kurang itu, namun Aku tetap berusaha maksimal karena Aku yakin Aku bisa menggambar karena memang sejatinya menggambar itu insting/feeling bukan berfikir yang berat-berat, jadi dimulai dari situlah Aku suka menggambar di Dkv Udinus, meski hasil karyaku masih dibilang payah.

Hari demi hari Aku lalui dengan belajar menggambar dan berlatih terus menerus, motivasiku ialah menjadi desainer professional dengan menggambar/sketsa terlebih dahulu karena aku tahu jika mendesain langsung dari komputer itu ialah menjiplak karya seseorang, dan tidak ada kreativitasnya, maka banyak desainer yang awalnya menggambar terlebih dahulu lalu di scan di computer untuk di digitalisasi kan.

Dimulai dari sinilah cita-citaku akan Ku wujudkan untuk bisa menguasai tehnik menggambar dengan lebih baik lagi dan tidak dengan hasil gambar yang payah. Aku sangat termotivasi dengan Bu Ezter, Aku akan bekerja keras dengan tanganku sendiri dan dengan teman-temanku akan Aku tunjukkan bahwa Aku bisa menggambar dengan lebih baik lagi.
Belajar Menggambar di DKV Udinus Sangat Mengasyikkkan…

Hasil gambarku
Kesimpulan

Bu Ezter itu lebih dari cukup untuk memotivasiku menjadi lebih baik lagi, bukan hanya soal menggambar namun juga soal kehidupanku. Terima kasih bu Ezter ! Sekarang Aku sangat menikmati Belajar Menggambar di Dkv Udinus karena sangat mengasyikkkan… Hemm.. Sepertinya cukup ulasan artikel ini jangan panjang-panjang yaa nanti malah jadi curhat hehe, Aku mulai saat ini sering belajar menggambar dan motivasiku sendiri adalah “Jangan pernah putus asa sebelum mencobanya !” 

Belajar Menggambar di DKV Udinus Sangat Mengasyikkkan…

Tulisan ini dibuat dalam rangka mengikuti Lomba Blog Udinus dengan Tema" I LOVE UDINUS" ingin ikutan lombanya juga ? Klik http://dinus.org/lombablog/

#udinus #almamater #kewirausahaan #udinushist